SUARA INDONESIA PACITAN

Kenalkan Wisata Cangar, Bikers Honda Jelajah Bersama Honda ADV

Redaksi - 19 September 2022 | 16:09 - Dibaca 1.28k kali
Otomotif Kenalkan Wisata Cangar, Bikers Honda Jelajah Bersama Honda ADV
30 Bikers yang tergabung dalam komunitas Honda ADV Indonesia Chapter Malang, Jember dan Blitar. Foto: Istimewa

Malang, PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT bersama 30 Bikers yang tergabung dalam komunitas Honda ADV Indonesia Chapter Malang, Jember dan Blitar mengunjungi salah satu lokasi wisata berstatus Hidden Gem.

Kegiatan bertajuk “ADV160 Urban Exploride”, merupakan salah satu upaya dalam mempererat tali persaudaraan antar bikers serta bentuk dukungan dari para bikers sepeda motor Honda untuk membantu memperkenalkan objek wisata baru kepada masyarkat Indonesia.

Pada kegiatan kali ini, para bikers berkunjung ke 2 lokasi wisata yakni Wisata pemandian air panas Cangar dan Café Noi yang berada di lokasi Wisata Cangar. Memulai perjalanan dari dealer MPM Honda Basra Malang hingga Café Noi di Wisata Cangar dengan melewati Kota Malang dan Kota Wisata Batu yang menempuh 57 Km. Kegiatan touring dimulai dengan kegiatan rolling city kota Malang dengan melewati beberapa tempat yang menjadi ikon kota Malang dengan jarak tempuh 23 KM selanjutnya riding ke lokasi wisata melalui jalur lintas barat Kota Wisata Batu sejauh 21 KM hingga sampai ke lokasi Wisata Alam Cangar dengan jarak 13 KM.

Menggunakan stutik penjelajah New Honda ADV160 yang memiliki DNA Explorer Touring, para bikers semakin percaya diri melewati berbagai kondisi jalan seperti jalanan padat perkotaan hingga jalan berkelok pegunungan, sesuai dengan karakter pengendara yang tangguh dan dilengkapi dengan ragam fitur berkendara.

Berkendara sepeda motor di masa pandemi, para bikers Honda tetap mengikuti protokol kesehatan serta menggunakan Riding Gear. Kegiatan ADV160 Urban Exploride pun digelar dengan melaksanakan protokol kesehatan dengan ketat seperti penggunaan masker, cuci tangan, menggunakan hand sanitizer dan selalu menjaga jarak.

Berbagai kegiatan telah dipersiapkan pada kegiatan ADV160 Urban Exploreride. Sharing dan discuss dan tips modifikasi dengan nara sumber Adit juri kontes modif dan wartawan Ototrend.com. Selain itu juga bikers Honda ini diajak untuk melakukan kegiatan Honda Community Social Responsibility (HCSR) dengan menanam bibit pohon pinus di lokasi wisata.

“Kami ajak bikers Honda touring sekaligus mempromosikan wisata yang ada di Malang dan sekitarnya agar masyarakat lebih mengetahu. Berkendara dengan New Honda ADV160 sebagai skutik besar penjelajah jalanan terbaik yang tangguh semakin nyaman dengan penambahan fitur-fitur terbaru.” kata Mizidianto selaku Community Development MPM Honda Jatim.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Redaksi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya